15 April, Persib vs Arema Jadi Pembukaan Laga Liga 1

PSSI mengumumkan nama resmi kompetisi sepakbola kasta tertinggi Indonesia. Liga akan digulirkan dengan titel Gojek Traveloka Liga 1.

Setelah memastikan TV One sebagai official broadcast Liga 1 dan LIga 2, PSSI sekaligus mengumumkan nama resmi kompetisi Liga 1.

“Nama liga itu, Gojek Traveloka Liga 1. Apalah arti sebuah nama, tapi nama itu sudah resmi ya,” ujar Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi usai menggelar rapat di Makostrad, Jakarta, Rabu (29/3).

Pertandingan antara Persib Bandung dan Arema FC akan menjadi laga pembuka Liga 1 musim 2017.

Pertandingan antara kedua tim akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Sabtu (15/4/2017) pukul 18.30 WIB. Laga ini bakal disiarkan langsung oleh TVOne.

Kepastian tersebut disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, seusai pertemuan PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB), dan perwakilan klub-klub peserta Liga 1.

Adapun pertemuan tersebut digelar di kantor Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (29/3/2017) sore WIB.

“Laga pembuka Liga 1 akan mempertemukan Persib lawan Arema di GBLA. Pertandingan dimulai pukul 18.30 WIB sesuai arahan TVOne,” ucap Edy.

Liga 1 akan diikuti oleh klub-klub peserta kejuaraan sepak bola TSC 2016. Kompetisi kasta teratas Liga Indonesia tersebut bakal menggunakan format kompetisi penuh.

“Sebanyak 18 klub ikut berpartisipasi di Liga 1. Setiap klub akan bermain dengan format kandang dan tandang,” tutur dia.

Dijadwalkan, Liga 1 akan dimulai 15 April 2017 dan akan berakhir pada 12 November 2017.

Kabar lainya, TV One dipastikan menjadi pemegang hak siar kompetisi sepakbola Indonesia. Mereka bakal menayangkan pertandingan-pertandingan Liga 1 dan Liga 2.

Kepastian itu disampaikan oleh Chief Executive Officer TV One, Ardiansyah Bakrie, usai melakukan pertemuan dengan PSSI di Makostrad, Jakarta, Rabu (29/3/2017).

Ardi mengatakan bahwa TV One akan menyiarkan total 355 pertandingan, di antaranya 13 laga per pekan. Begitu pula dengan Liga 2.

“Grup Viva akan selalu mendukung karena perkembangan sepakbola di Indonesia untuk kompetisi Liga 1 dan Liga 2. Inshaallah TV One akan menjadi official broadcaster-nya,” ujar Ardi kepada wartawan.

“Ini menjadi sejarah baru untuk liga Indonesia, di mana sebelumnya liga Indonesia belum pernah menayangkan Liga 2. Tapi, kami sepakat untuk memberikan tayangan live Liga 1 dan Liga 2 dengan jumlah yang hampir sama,” imbuh dia.

Terkait nilai kontrak hak siar yang dikabarkan mencapai ratusan miliar rupiah, Ardi enggan menjawab.

“Definisi besar kan tergantung ya, kalau misalnya besar tapi masuk yang lebih besar, kadang yang besar bisa terlihat kecil. Tapi, terus terang yang itu tidak usah ditanya,” ujar pria bernama lengkap Anindra Ardiansyah Bakrie itu.

Ardi mengatakan 13 pertandingan yang disiarkan tiap pekan itu terdiri dari tujuh laga untuk Liga 1, dan enam laga Liga 2.

“Kalau misalnya satu-satu tidak cukup seminggu itu bisa menyiarkan semuanya. Jadi untuk weekend dua pertandingan seperti halnya dengan weekdays. Jadi, dipukul rata kecuali Selasa akan ada satu pertandingan Liga 2 di siang hari,” ungkap Ardi.

“Jadi, Senin satu kali, Jumat dua kali, Sabtu dua kali, Minggu dua kali. Siang pukul 15.30, dan 18.30,” katanya.

Source: 7up2

Permintaan maaf, untuk posting ini komentar ditutup